Sabtu, 24 November 2012

ABOUT US


Selamat datang di SEPUTAR PSAK

Disini merupakan tempat untuk mengulas seluk beluk mengenai Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) secara jelas dan lugas. PSAK yang selama ini dianggap susah untuk dipelajari, akan  kita bahas bersama agar kita yang masih bingung dengan PSAK bisa menjadi lebih mengerti.

Oleh karena itu, kami mengundang sobat praktisi, karyawan swasta, PNS, dosen, mahasiswa dan semua yang berkecimpung di bidang akuntansi atau ingin tahu seputar akuntansi untuk berdiskusi, tanya jawab dan mendapatkan solusi seputar PSAK, dengan harapan kita bersama akan menjadi lebih tahu dan mengerti bagaimana maksud dan penjelasan dari isi PSAK dan penerapannya dalam laporan keuangan. Kami juga mencoba memberikan contoh penerapan beberapa PSAK dalam suatu laporan keuangan, sehingga bisa mempermudah pemahaman kita bersama terhadap isi PSAK tersebut.

Tentunya apa yang kami tulis disini tidak luput dari kekurangan atau salah tafsir, untuk itu kami berharap partisipasi dari sobat semua untuk menyempurnakan atau memperbaiki apa yang kami tulis dengan memberikan komentar.
Terima kasih sebelumnya kami ucapkan.
Mari bersama membangun bangsa dengan lebih mengetahui penyusunan laporan keuangan berbasis PSAK.

Jika ada pertanyaan silahkan mengirimkan ke email : 
seputarpsak@gmail.com


Tags : PSAK Seputar PSAK Laporan Keuangan Laporan Tahunan